The Cross

 

Ambon Berdarah On-Line
News & Pictures About Ambon/Maluku Tragedy

 

 


 

 

 

Indonesia Negara Paling Banyak Kekerasan


KOMPAS, Kamis, 08 November 2001, 20:00 WIB

Indonesia Negara Paling Banyak Kekerasan

Jakarta, Kamis

Jumlah pengungsi akibat konflik internal (internal displaced persons atau IDP) di Indonesia pada 1 Oktober 2001 tercatat 1.337.503 orang yang tersebar di 19 propinsi, 32 persen di antaranya anak di bawah 15 tahun.

Hal itu terungkap dalam data yang dipaparkan pada diskusi dan pemutaran film UNICEF berjudul A Force More Powerful di Jakarta Kamis malam.

Jumlah pengungsi tersebut adalah tiga kali lipat dibanding dua tahun lalu yang hanya sekitar 415.000 orang dan dengan jumlah sebanyak itu, Indonesia dijuluki negara paling banyak dilanda kekerasan sepanjang tahun 2000 (The Most Violent Nation in the World in Year 2000).

Provinsi tempat pengungsi terbanyak adalah Maluku dengan jumlah 300.091 orang, kemudian Maluku Utara 166.318 orang, Jawa Timur 165.732 orang. Sulawesi Tenggara 161.226 orang, NTT 151.159 orang, Sulawesi Tengah 78.030 orang, Kalimantan Barat 58.544 orang, Sumatera utara 51.062 orang, Sulawesi Utara 47.780 disusul beb! erapa provinsi lainnya.

Dalam acara yang dihadiri antara lain Koordinator Program Advokasi "Partnership Building" UNICEF Darajat Natanegara, pakar pendidikan Arief Rahman, Ketua Komnas Perempuan Saparinah Sadli serta para aktivis LSM sepeti Suara Ibu Peduli maupun Organisasi Massa seperti Laskar Jihad dan Front Pembela Islam.

Film tersebut mengambarkan perjuangan yang dilakukan tokoh demokrasi seperti Mahatma Gandhi dan Lech Walesa yang melakukan perjuangan tanpa kekerasan.

Arief Rahman dalam sesi diskusi tersebut mempertanyakan, apakah bangsa Indonesia dapat menghentikan kekerasan yang marak akhir-akhir ini.

"Dapatkah kita belajar dari negara lain, yaitu perjuangan tanpa kekerasan," katanya.(Ant/jy)

© C o p y r i g h t   1 9 9 8   Harian Kompas
 


Copyright © 1999-2001 - Ambon Berdarah On-Line * http://www.go.to/ambon
HTML page is designed by
Alifuru67 * http://www.oocities.org/baguala67
Send your comments to
alifuru67@yahoogroups.com
This web site is maintained by the Real Ambonese - 1364283024 & 1367286044